Teks Pidato Persuasif

Assalamualaikum. Wr.Wb

Materi kedua pada pembelajaran bahasa Indonesia adalah Teks Pidato Persuasif.

Kompetensi Dasar

3.3 Mengidentifikasi gagasan, pikiran, pandangan, arahan atau pesan dalam pidato persuasif tentang permasalahan aktual yang didengar dan dibaca.

Tujuan pembelajaran : Peserta didik dapat mengidentifikasi dan menyimpulkan isi teks pidato persuasif.

Simaklah video pembelajaran berikut ini!

Pengertian Teks Pidato

Informasi yang disampaikan si pembaca di depan umum.

Contoh

Pidato presiden
Lomba pidato
Pidato perpisahan

Orator adalah orang yang berpidato di depan umum.

Tujuan teks pidato

Memengaruhi Teks yang ingin mengajak pembaca setuju dengan apa yang disampaikan.

Informasi
Memberikan informasi bagi pendengar.

Kesan
Memberi kesan untuk memengaruhi pendengar.

Ciri-ciri teks pidato persuasif

  1. Berisi gagasan, pandangan, pesan orator, terhadap permasalahan.
  2. Bersifat mengajak.
  3. Tujuan mengajak dan memengaruhi.
  4. Cara penyampaian sesuai kebutuhan.

Bacalah teks pidato berikut untuk menjawab pertanyaan yang terdapat pada link.

Assalamualaikum.Wr.Wb

Yang terhormat, Ibu kepala MTsN Dharmasraya, yang saya hormati, bapak/ibu guru beserta staf dan seterusnya kepada adik-adik yang saya cintai.

Pertama, marilah kita ucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT karena atas karuniaNya kita dapat berkumpul bersama di tempat ini.

Hadirin yang berbahagia,

Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa saat ini teknologi sudah berkembang sangat pesat diberbagai bidang. Keberadaan teknologi tersebut sudah mengubah gaya hidup masyarakat, termasuk Indonesia. Berbagai kegiatan yang dulunya menggunakan teknologi tradisional kini sudah menggunakan teknologi modern.

Dengan kemajuan teknologi tersebut, tentu kita menjadi banyak kemudahan dalam melakukan kegiatan. Segala aktivitas dapat dilakukan dengan menekan atau memutar tombol. Sebagai contoh, untuk menanak nasi sudah ada rice cooker/magic com. Untuk berkomunikasi sudah ada telepon genggam atau gawai. Untuk mencari informasi, sudah ada internet.

Hadirin yang berbahagia,

Teknologi canggih bukanlah monster yang harus ditakuti. Keberadaan teknologi tersebut diharapkan dapat mengefektifkan pekerjaan yang sebelumnya memerlukan waktu lama untuk menyelesaikannya. Dengan teknologi canggih, kegiatan dapat diselesaikan lebih cepat.

Selain itu, banyak diantara kita yang mencemaskan tentang keberadaan teknologi  canggih yang dikhawatirkan akan merusak moral anak-anak dan generasi muda. Untuk itu gunakanlah teknologi itu secara tepat.

Hadirin yang berbahagia,

Pada kesempatan kali ini, saya mengajak hadirin semua marilah memanfaatkan teknologi secara tepat guna. Teknologi tepat guna merupakan teknologi yang diciptakan untuk memperlancar pekerjaan agar dimanfaatkan untuk meningkatkan produktivitas diberbagai aspek kehidupan.

Sebagai penutup, saya menyampaikan harapan kepada adik-adik sebagai generasi penerus bangsa, marilah menggunakan teknologi secara sehat. Teknologi merupakan kebutuhan dan jangan sampai disalahgunakan.

Demikian pidato ini saya sampaikan. Mohon maaf apabila ada kata yang salah dalam penyampaian.

Wassalamualaikum. Wr.Wb.

Setelah membaca teks pidato tersebut, kerjakanlah latihan yang terdapat pada link di bawah ini!

https://bit.ly/LATIHAN_1_TEKS_PIDATO

Selamat belajar 😊

More From Forest Beat

Materi Aspek Kebahasaan Teks Laporan Percobaan

Assalamualaikum.wr.wb. Pada pembelajaran tatap muka, ibu sudah menjelaskan 6 aspek kebahasaan yang terdapat pada teks laporan percobaan. Dalam pembelajaran daring ini, tujuan yang akan dicapai...
Bahan Ajar
2
minutes

Pembelajaran Daring Bahasa Indonesia Kelas IX Pertemuan Pertama

Assalamualaikum, wr.wb. Selamat pagi ananda ibu. Apa kabarnya hari ini? Semoga sehat dan semangat untuk belajar daring dengan mata pelajaran bahasa Indonesia bersama ibu Fide...
Bahan Ajar
1
minute

Pengertian dan Unsur Pembangun Teks Cerita Pendek

Assalamulaikum.wr.wb Pada bab ketiga ini, kita akan membahas tentang teks cerita pendek. Kompetensi Dasar : 3.5Mengidentifikasi unsur pembangun karya sastra dalam cerita pendek yang dibaca dan...
Bahan Ajar
2
minutes

Kaidah Kebahasaan Teks Pidato

Assalamualaikum.wr.wb Materi teks pidato selanjutnya yang akan kita bahas adalah tentang kaidah kebahasaan teks pidato. Kompetensi Dasar3.4 Menelaah struktur dan aspek kebahasaan teks pidato persuasif tentang...
Bahan Ajar
1
minute
spot_imgspot_img